Selasa, 05 September 2017

Bisnis Usaha Kelapa Parut Bumbu Pekanbaru Riau

Bisnis Usaha Kelapa Parut Bumbu Pekanbaru Riau - Memasak lodeh atau masakan bersantan tentu akan membutuhkan kelapa parut. Masakan dengan tambahan santan kelapa mampu menambah cita rasa dari masakan karena membuatnya semakin gurih. Kebutuhan akan kelapa parut pun menjadi sangat tinggi, para ibu rumah tangga sampai dengan usaha warung makan tentu membutuhkan kelapa parut.

Tidak hanya kelapa parut basah saja yang banyak diminati namun kelapa parut kering juga memiliki permintaan yang tinggi. Kelapa parut kering ini ialah bahan dengan kadar air rendah jadi bisa disimpan lebih lama.

Penyimpanan yang lama menjadi keunggulan bagi kelapa parut kering, jika dibandingkan dengan kelapa parut basah yang mudah basi. Pembuatan kelapa parut kering yang mudah membuat peluang usaha kelapa parut kering ini bisa menghasilkan keuntungan.

Bisnis ini sangat sesuai dijadikan usaha industri rumahan, baik ibu rumah tangga pun dapat memanfaatkan peluang ini untuk menambah penghasilan. Kelapa parut kering ini belum banyak dipasaran sehingga peluangnya semakin cemerlang, apalagi banyak ibu rumah tangga yang suka dengan hal instan terutama dalam hal memasak.

Apabila Anda tertarik mencoba memanfaatkan buah kelapa menjadi kelapa parut kering dengan nilai jual tinggi, maka harus tahu bagaimana cara dalam menjalankan usaha ini. Hal penting yang perlu diketahui ialah proses pembuatan kepala parut kering. Dalam mengolah kelapa menjadi kelapa parut kering ini membutuhkan proses. Jadi silahkan diperhatikan langkah – langkah dalam membuat kelapa parut kering dibawah ini :

Menyeleksi buah kelapa
Pengupasan sabut kelapa
Penyortiran
Pengupasan tempurung kelapa
Pengupasan testa
Pemotongan dan pencucian kelapa
Proses sterilisasi
Pemotongan dan pemarutan
Pengeringan
Itu dia proses yang harus diperhatikan ketika menjalankan usaha kelapa parut. Tahap dengan tahap ini akan membantu menghasilkan produk kelapa parut berkualitas yang akan membantu meningkatkan minat dan penjualan.

Strategi Usaha Kelapa Parut Kering

Pada saat menjalankan setiap usaha tentu membutuhkan strategi yang bagus hal ini juga berlaku pada usaha kelapa parut kering. Agar produk disukai masyarakat maka dibutuhkan kemasan produk yang unik dan mudah dibuka. Kemasan dengan nama produk unik akan membantu meningkatkan penjualan. Selain itu usahakan agar kualitas kelapa parut tetap terjaga, kelapa parut kering yang putih dan fresh akan mampu memikat para penggunanya.

Target Pasar Produk Kelapa Parut Kering

Kelapa parut kering dibutuhkan banyak kalangan karena memang masakan di Indonesia membutuhkan santan. Dengan kelapa parut kering ini maka menghasilkan santan akan lebih mudah. Apalagi kelapa parut kering bisa disimpan dalam jangka waktu lama. Dari mulai ibu rumah tangga dan pengusaha makanan berbahan santan membutuhkannya.

Harga Jual Produk Kelapa Parut Kering

Kelapa parut kering ini bisa dijual per kemasan atau perkilo. Sesuaikan dengan kebutuhan masyarakat akan kelapa parut kering. Harga untuk kelapa parut kering ini sekitar Rp. 3.500 per kemasan. Harga tergantung dengan berat dan kemasan yang digunakan. Jangan mematok harga produk terlalu mahal karena tidak ada yang mau membelinya, sesuaikan dengan harga pasaran yang ada. Sumber : agrowindo.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar