Rabu, 11 Oktober 2017

bisnis kaki lima pekanbaru

bisnis kaki lima pekanbaru - Dewasa ini, dalam mencari suatu pekerjaan, kita dipaksa untuk lebih cerdik nelihat peluang usaha. Salah satunya membuka usaha kaki lima. Bila dijalankan dengan tekun akan menghasilkan penghasilan yang belipat ganda

Anggapan bahwa kaya berasal dari keturunan belum tentu benar. Banyak sosok pengusaha sukses berangkat dai kelurga yang sederhana.

Kesuksesan selalu berawal dari impian yang besar. Jangan pernah nejadikan takdir sebagai alasan kemiskinan.

Semua berawal dari gagasan kreatif

“80% pengusaha sukses adalah mereka yang memulai usaha dari hobi…”

Melalui sebuah survei, diketahui ternyata 80% pengusaha sukses adalah mereka yang memulai usaha dari hobi. Hobi ini kemudian dikembangkan hingga menjadi bisnis komersil.

Tetangga kanan kiri, teman atau saudara bisa menjadi sasaran awal. Kita bisa memberikan kue buatan kitan secara gratis untuk menjajaki respon mereka. Hal ini merupakan strategi pemasaran yabng efektif.

J.K Rowling senang menulis khayakan-khayalan di kertas tisu. Dia tidak pernah mengira bahwa coretan-coretan itu suatu saat akan menjadi salah satu karya yang paling digemari di dunia. Harry Potter tercipta. Sangat sederhana.

Hal kedua yang tidak kalah penting adalah sasaran pasar yang tepat. Kenalin pasar atau konsumen potensial disekitar anda dan buatlah sesuatu hal yang menarik. Hal ketiga yaitu jangan pernah meremehkan pesaing. Jadilah kompetitor sebagai kawan bukan lawan. Berilah pelayanan yang lebih baik tetapi tidak harus mahal.

Peluang bisnis kaki lima.

“Tanpa menyewa tempat usaha pun, bisnis kaki lima dapat dijalankan”. Kelebihan dari usaha kaki lima adalah udah dijalankan dan tidak membutuhkan modal yang besar,asalkan memiliki ketekunan,kesabaran dan kreatifitas yang tinggi.

Beberapa contoh usaha kaki lima yang sukses :

Bakmi Raos
Es teller 77
Bisnis kue kering dan catering
Ayam bakar dan ayam goreng

Jenis-jenis bisnis kaki lima yang menguntungkan

“Salah satu ciri bisnis kaki lima adalah harganya yang murah”.

Jenis-jenis usaha kaki lima yang paling menguntungkan di sini dibagi 2 jenis,yaitu :

Makanan dan minuman
Bagi perusahaan kaki lima, khususnya yang bergerak di bidang makanan dan minuman, prinsip-prinsip pemasaran diternemahkan sebagai berikut :

produk
Menu unik dan khas
Bila ingin sukses dalam bisnis ini, seorang pengudsa harus membuat menu yang unik,menarik, dan mampu menonjolkan ciri khasnya.

Rasa yang konsisten
Konsisten dalam rasa menjadi hal yang vital. Jangan sampai mengubah komposisi bumbu,, atau bahan yang sudah digemari pelanggan.

Pelayanan yang cepat

Harga
Harga yang terjangkau
Tidak gampang menaikkan harga
Benchmarking dangan warung makan yang moderen

Tempat
Dekat dengan konsumen
Lalu lintas 24 jam
Parkir yang mudah
Suasana informal dan praktis

Promosi
Promosi dari nulut ke mulut
Apa yang akan konsumen katakan mengenai produk anda kepada orang lain akan sangat menentukan apakah anda akan untung atau rugi.

Metode jemput bola
Selain menunggu pelanggan datang ke warung anda, akan sangat nenguntungkan apabila

anda menawarkan produk anda ke kampus, kantor, atau teman dalam komunitas anda.

Membangun pelanggan yang loyal
Hal ini berarti, produk anda dihargai dan memiliki nilai lebih dibanding produk sejenis lainnya.

Jenis-jenis bisnis kaki lima dibidang makanan dan minuman yang prospeknya mendatangkan keuntungan antara lain:

Aneka gorengan
Burger
Mie ayam bakso
Pecel lele, ayam tempe, tahu dan telur
Dan lain-lain

jenis-jenis bisnis kaki lima di bidang lainnya antara lain :

Voucer pulsa isi ulang
Agen tiket dan tour
Kerajinan
Stiker
Aksesoris
Dan lain-lain

Kunci sukses bisnis kaki lima

Kunci sukses berbisnis kaki lima yaitu :

Modal usaha
Ada beberapa cara yang dapat diusahakan untuk memperoleh modal,misalnya sistem bagi hasil dengan pihak lain (bisa dengan orang terdekat atau perusahaan). Cara lain adalah dengan meminjam dana dari bank-bank yang peduli terhadap perkembangan usaha kecil dan menengah (UKM). Pilihlah Bank yang mau memberikan pinjaman dangan bunga yang ringan. Beberapa aabank yang direkomendasikan untuk pinjaman dana usaha kecil menengah adalah BRI,BPR dan Danamon. Hati-hati dengan Bank-bank “plecit” atau renternir yang meskipun tasmpak mau membantu dengan cara mudah dan cepat namun dalam prosesnya justru mencekik leher.

Berbicara mengenai modal usaha,alangkah baiknya anda memiliki simpanan usaha. Paling tidak sediakan 25% dari seluruh dana operasional.

Membangun kemampuan bersaing
Bangunlah kompetensi yang hebat dengan kompetiter. Jangan hindari atau mencurigai mereka, tetapi perlakukukan mereka dangan sebagai rekan yang nanpu mendorong anda berkarya lebih baik/kratif. Kreatifitas disini bukan sekedar berbicara masalah penyajian dan pengemasan produk, tetapi hingga manajemen usaha.

Menciptakan pelanggan yang loyal
Bagi konsumen, kualitas pelayanan suatu usaha pada saat pertemuan pertama akan sangat menentukan pandanganmereka terhadap usaha tersebut pada masa yang akan datang. Jika konsumen puas, sangat mungkin mereka akan datang lagi.

Jangan hindari kritikan dari konsumen anda. Kritikan harus disikapi dengan positif dan diselesaikan dengan 3M,yaitu merasakan kekecewaan pelanggan, mengakui jika ada kesalahan, dan meminta maaf atas situasi yang terjadi. Dangan bersahabat engan konsumen, maka anda sudah mempersiapkan mereka menjadi pelanggan loyal anda.

Pemasaran
Beberapa tips memasarkan bisnis kaki lima:

Pilihlah lokasi penjualan yang tepat sasaran yaitu yang dekat dengan konsumen seperti pasar pembelanjaan, kampus atau perumahan. Intinya tempat dimana terdapat aktifitas publik.
Jagalah kebersihan tempat usaha anda. Sediakan tempat sampah dan perlengkapan yang berkaitan dengan kebersihan, sepeti tempat cuci tangan, tisu dan serbet.
Bila anda bergerak dibidang jasa boga, buatlah paket menu yang unik dengan harga yang ekonomis.
Ada baiknya melakukan kerja sama dengan perusahaan yang lebih mapan. Misalkan sebuah warung sate ayam yang membutuhkan kecap intuk bumbunya dapat bekerja sama dengan salah satu perusahaan kecap. Di sisi lain, kecap akan mendapatkan produksi tidak langsung apabila kecap di pajang di meja-meja pembeli.
Jagalah mutu warung, saat anda sudah berhasil.

Efesiensi biaya operasional dan manajemen stok
Pembukuan tetap mutlak diperlukan agar anda mengetahui data seberapa besar pemasukan dan pengeluaran, sekaligus menekan pengeluaran yang tidak diperlukan.

MARKETING PLUS ALA KAKI LIMA

Aktifitas pemasaran adalah proses yang berkesinambungan. Setelah survei di lakuka, perencanaan sudah cukup matang, promosi sudah di lakukan, dan konsumen sudah mengkonsumsi, tidak berarti kemudian proses itu selesai. Anda harus melihat bagaimana tanggapan konsumen serta kritik dan saran.

Terdapat 3 komponen dalam strategi pemasran, yaitu:

Sekmentasi pasar
Berarti membagi pasar menjadi kelompok pembeli khas yang mungkin membutuhkan produk pemasaran sendiri. Ada beberapa variabel sekmentasi pasar yaitu:

Sekmentasi geograis
Yaitu membagi pasar dalam unit geografis yang berbeda seprti bangsa, daerah, kota,dan sebagainya.

Sekmentasi demografis
Yaitu membagi pasar berdasarkan usia, jenis kelamin, pendidikan, pekerjaan, dan sebagainya.

Sekmentasi Psikografis
Yaitu membagi pasar berdasarkan gaya hidup atau kepribadian.

Sekmentasi perilaku
Yaitu pengelompokan pasar berdasarkan pengetahuan, sikap, atau tanggapan mereka terhadap produk.

Membidik pasar
Yaitu proses mengevaluasi daya tarik masing-masing segmen dan memilih satu atau beberapa yang dinilai paling efektif dan profitabel.

Menetapkan posisi pasar
Adalah mengembangkan posisi bersaing bagi produk dan bauran pemasaran yang tepat. Sumber : shelmi.wordpress.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar